Rabu, 27 April 2011

Oriflame-ku


Ada banyak sekali tawaran bisnis online dengan iming-iming jutaan rupiah / bulan. Tapi apakah anda tau, bisnis mana yang sudah benar-benar terbukti berhasil? Mari belajar dan berbisnis bersama d'BC Network Jaringan online yang sudah terbukti menghasilkan RATUSAN jutawan dari bisnis online. Baca Alasan Bergabung! http://www.dbc-network.com/?id=Visiondevoyage

Selasa, 26 April 2011

Dare to be

Ekspresikan diri dengan Dare to be


Siap untuk tampil mempesona dengan gaya kamu sendiri? Oriflame mengajak remaja Indonesia untuk mencoba sesuatu yang baru dan mengekspresikan diri dengan meluncurkan rangkaian kosmetik baru untuk remaja – Dare to Be.

Tata rias eksklusif yang penuh energi dan semangat dari Oriflame terdiri dari VeryMe Clickit, Pure Skin dan The Babes.

Klik dan gabungkan eyeliner dan maskara yang berbeda sesuai dengan suasana hati dan penampilan Anda dengan VeryMe Clickit. Pilihan tepat untuk mengekspresikan diri dengan mix&match warna-warna favorit kamu.

The Babes

The Babes adalah parfum unik yang dikemas dalam boneka jepang dengan berbagai warna. Terdapat tiga pilihan aroma, yaitu crazy kiwi, passion berry dan sweet peach.


Pure Skin 


Merupakan produk perawatan kulit yang diformulasikan untuk kulit remaja yang memiliki masalah kulit berminyak. Produk yang bisa digunakan untuk remaja putri dan putra ini juga dapat membantu mengurangi, mencegah dan menyamarkan noda/jerawat. Terdiri dari facial wash, toner, shine control cream dan hide&treat.

Oriflame ingin agar remaja putri dapat langsung merasakan pengalaman Dare to Be dengan memperkenalkan website, facebook dan twitter Dare to Be. Melalui situs dan jejaring sosial ini para remaja dapat mengetahui dan saling berbagi ide, tips dan tren mengenai kecantikan. Dalam website ini juga hadir mini seri secara online yang disebut dengan webisode. Ikuti petualangan empat gadis muda yang berasal dari latar belakang berbeda secara online dan dalam katalog saat mereka mendapatkan pengalaman baru dalam kehidupan. Penasaran?

Kunjungi http://www.dare-to-be.net/

Senin, 18 April 2011

Jengger ayam

Tanaman “ Jengger Ayam “ biasanya sering di tanam di taman taman maupun di pekarangan rumah sebagai tanaman hias.

Adapun ciri tanaman ini antara lain, tumbuh tegak dengan ketinggian sampai 90 cm. Helaian daunnya berbentuk bulat telur memanjang 6,5 – 12 cm. Bagian ujung daun meruncing, tepi rata dan perulangannya menyirip. Warna daunnya hijau dengan sedikit garis merah di tengah daun. Ciri khas bunga ini antara lain bagian atas melebar seperti jengger ayam jago dan berlipat lipat. 



Dan selain keindahannya, tanaman ini juga memiliki khasiat obat. Dan bagian yang biasanya dimanfaatkan sebagai ramuan alami adalah bagian bunganya.
Diantara khasiatnya adalah sebagai berikut :

·       Obat Diare
Cara membuat ramuan :
Ø    Ambil 15 gram bunga jengger ayam kering dan 30 gram daun jambu biji.
Ø    Semua bahan direbus dengan 500 cc air sampai tinggal setengahnya.
Ø    Setelah dingin, air rebusan tersebut disaring kemudian diminum

·       Keputihan
Cara membuat ramuan :
Ø    Bunga jengger ayam dan sambiloto kering masing masing 15 gram
Ø    Daun ller 10 lembar
Ø    Tambah 3 gelas air dan rebus hingga tinggal 1 gelas
Ø    Air hasil rebusan disaring dan setelah dingin diminum sekaligus sebelum makan.

·       Infeksi Saluran Kencing
Cara membuat ramuan :
Ø    Siapkan :
-   Bunga jengger ayam 15 gram
-   Herba daun sendok 15 gram
-   Daun kumis kucing 30 gram
-   Daun Sambiloto 20 gram
Ø    Semua bahan dalam bentuk kering lalu dicuci dan direbus dengan 3 gelas air, jika airnya tinggal setengah segera diangkat dan disaring
Ø    Minum dalam keadaan hangat. Sehari 3 kali, masing masing setengah gelas

Ramuan ini diminum rutin sampai gangguan kesehatan tersebut insyaallah lenyap.

Manfaat Jamur




Jamur saat ini bukan sekedar makanan, namun juga mengandung obat. Diantaranya :

* Jamur Lingzhi, jamur ini dapat membantu mencegah dan melawan kanker. Selain itu mampu mendukung system kekebalan tubuh, mencegah stroke, anti nyeri dan menurunkan kadar lemak, bahkan ada yang meyakini, mampu mencegah batuk maupun mengatasi sulit tidur atau insomnia.

* Jamur Kuping, jamur ini dipercaya membantu memperlancar peredaran darah dan menetralkan racun yang terdapat dalam bahan makanan.

* Jamur Tiram, dikenal sebagai sumber protein nabati yang tak mengandung kolesterol. Bahkan mampu mambantu mencegah hipertensi, diabetes dan jantung. Selain itu Vitamin B-Kompleks yang tinggi antara lain mampu melawan anemia serta mencegah kekurangan zat besi.

Saat ini banyak bermunculan kuliner dengan menu menu olahan jamur, dan semakin digemari warga dengan alasan mampu mendukung kesehatan. Bahkan herbal herbal siap konsumsi berbahan baku jamur semakin mudah didapat. Hal ini semakin ikut memasyarakatkan khasiat jamur bagi kesehatan.

( Merapi : 19 April 2011 ) 

Buah Sahabat Perempuan




Sebutir apel sehari mungkin tak sekedar menjauhkan dokter. Buah ini juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dan memperbaiki tingkat kolesterol baik tanpa menyebabkan kenaikan angka timbangan pada perempuan. Studi terbaru menunjukkan bahwa perempuan yang makan 75 gram apel yang telah dikeringkan selama enam bulan mengalami penurunan kadar LDL ( kolesterol  jahatnya hinggal 23 persen )

Peneliti studi tersebut, Bahram H. Arjmandi, kepala jurusan nutrisi di Florida State University, Amerika Serikat, menyatakan kadal HDL ( kolesterol baik ) meningkat sekitar 4 persen.

Untuk melihat efek apel pada kesehatan perempuan, Arjmandi dan tim nya secara acak memisahkan 160 perempuan berusia 45 – 65 tahun kedalam dua kelompok. Perempuan di kelompok pertama makan 75 gram apel kering setiap hari selama setahun. Dan kelompok lainnya mengasup buah kering lainnya.

Sampel darah mereka diperiksa setelah 3 bulan, enam bulan dan pada akhir periode study.

Perempuan yang mengonsumsi apel mempunyai kadar kolesterol jahat lebih rendah bila dibandingkan dengan ketika awal study. Begitu pula dengan kadar lipid hydroperoxide ( produk radikal bebas beracun  yang menyebabkan kerusakan dan kematian sel dalam tubuh ) serta proten C-reaktive, indicator peradangan dalam tubuh mereka.

Para ilmuan juga menemukan bahwa tambahan 240 kalori perhari yang disumbangkan oleh apel kering itu tidak menyebabkan penambahan bobot badan perempuan justru turun sekitar 1,5 kilogram selama periode study.

Keri Gans, ahli diet dan juru bicara American Dietic Assosiation, menyatakan, meski para perempuan itu mengkonsumsi apel kering, efeknya akan tetap sama bila mereka makan apel segar. “ Meski sulit untuk membuat perbandingan yang pasti, secangkir apel segar kira-kira setara dengan seperempat apel kering “ ujarnya. “ Manfaat menurunkan kolesterol itu tampaknya berasal dari tingginya kandungan serat apel, yang diketahui dapat menurunkan kadar kolesterol jahat.

( Koran Tempo : 18 April 2011 )